Jumat, 04 Juni 2010

Tears on my birthday

Juni 04, 2010 0 Comments
Entah ini air mata bahagia, penyesalan, kesedihan, atau kelegaan. I just shed the tears.

Amat sangat bersyukur 26  tahun sudah gw hidup. Banyak pengalaman hidup yg tak pernah gw sangka2 akan gw alami. Masih banyak hal yang akan gw alami di hidup ini. Dan gw berdoa akan ada seseorang yang bisa mendampingi dan membimbing gw di sisa hidup gw. Amin.

Alhamdulillah, bertambah lagi usiaku
bertambah juga tanggung jawabku

InsyaAllah aku akan selalu mengingatMu di setiap langkahku
akan ada seseorang yang selalu disisiku, saling menyemangati, saling menghormati
Segerakanlah saat itu tiba ya Allah..

Bimbinglah aku selalu berjalan dijalanMu
Amin...

Senin, 17 Mei 2010

Banyak barang di kamarku...

Mei 17, 2010 0 Comments
Beberapa jam yang lalu browsing2 trus baca artikel yang judulnya 'Too Much Stuff "Killed" Me Already ' (http://kolomkita.detik.com/baca/artikel/6/1094/too_much_stuff__killed_me_already_). Isinya menyentuh hati gw. Baru minggu lalu gw beresin kamar dan ngeluarin bahkan dibuang karena udah ga penting untuk disimpen. Di artikel itu sendiri menceritakan ttg seorang ibu yang suka 'nimbun' barang di rumahnya. Cerita ini ada di Oprah show. Gw sendiri nonton episode ini dan sangat mengharukan sekali. Dikisahkan seorang ibu rumah tangga yang rumahnya penuh dengan barang2 yang katanya sih mau di kasih ke orang lain sebagai hadiah, tapi dia urungkan niat itu dan mengakibatkan menumpuknya barang2 di rumah dia. Di link diatas ada gambarnya, menurut gw parah banget berantakannya. Trus sama tim dari Oprah diberesin deh tuh rumahnya. Saking numpuknya barang2 jadinya kotor dan banyak serangga yang 'ngumpet'. Yang gw inget dari kisah itu, barang2 yang ga dipake itu dibersihkan dari rumah si ibu tsb dan disimpan di suatu tempat yang besar. Terus keluarga itu dibawa untuk melihat barang2 mereka yang ga dipake dan akan dilelang. Betapa terkejutnya keluarga itu, dan mungkin yang nonton, karena betapa banyaknya barang2 yg ga dipake itu. Barang2 itu disimpen di ruangan besar kaya gudang beras dan penuh juga. Si ibu nangis sejadi2nya menyesali perbuatan dia dan akhirnya nangis sekeluarga. Dan si ibu tsb berjanji ga akan mengulangi perbuatannya dia.


Banyak pelajaran yang bisa gw ambil dari nonton episode itu. Terutama kebiasaan gw yg suka beli barang karena lucu bukan karena butuh. Dan minggu kemaren gw baru saja membongkar lemari 'ajaib' gw dan mengosongkan hampir setengah dari lemari itu. Hebat ya.. hehehe..
Banyak banget barang kenangan di lemari itu. Bahkan kado ulang tahun ke 17 pun masih gw simpen disitu. Berat banget ngeluarinnya, tapi barang2 itu harus keluar dari lemari gw. Apalagi ada barang2 yg punya kenangan dari seseorang dari masa lalu. Dan gw bertekad membuangnya.. heheh maaf ya.. Tapi gw ga menyesal karena memang barang2 itu udah ga seharusnya masih gw simpan. Let the memories remain somewhere. It will never fade away but it doesn't have to be kept forever. Betul kan? rasanya lega 'mengeluarkan' barang2 itu dari lemari 'ajaib' gw. Sangat ringan.. Efek psikologis kali ya.. hehehe..


I'm so proud of my self. Berani melangkah maju dan tidak lagi dikelilingi oleh barang2 yg mengingatkan gw akan masa lalu. Karena gw akan segera melangkah ke kehidupan yang baru.. 


Kok ga nyambung ya dari atas ke bawah? well at least masih ada benang merahnya deh.. hehehhe..


Well done Nisa.. Keep up the good work :)

What happened to me??

Mei 17, 2010 0 Comments
Udah beberapa minggu ini gw ga menentu banget. Kaya lagi PMS, tapi ko ga dapet2? dan kesimpulan akhir adalah : gw stres. Setelah gw renungkan, gw stres karena udah jarang curhat, kalo ada yg bikin kesel ato ada yg ga berkenan di hati hanya gw pendem sendiri aj. Ga curhat bukan karena ga percaya sama orang lain, gw bahkan punya beberapa org yg sangat gw percaya untuk curhat, tapi lebih karena gw berpikir kalo gw curhat itu berarti gw mengeluh. Karena gw tidak berusaha memperbaiki keadaan gw tapi malah hanya meratapi nasib gw. Sebenernya ga gitu juga sih, gw sangat berusaha dan, salahnya, terlalu berharap akan berhasil. Makanya begitu ga berhasil / belum berhasil gw cepet down. Ga sabaran, jelek banget ya.. hehehehe...
Alhamdulillah sekarang dah agak mendingan. Dah mulai bisa berpikir jernih dan lebih terbuka sama orang2 yg gw percaya, akhirnya :p


Beberapa hari ini gw browsing ttg stress dan penanggulangannya. Gw pengen 'sembuh'. Dan gw nemu artikel yang bisa menerangkan keadaan gw ini. Judulnya 'Akibat dari kurang tidur'. Ayo kita lihat apa isinya : 


"Tubuh tidak bisa berbohong, termasuk ketika butuh diistirahatkan. Meski semangat untuk beraktivitas masih tetap berkobar, gejala tertentu akan muncul sebagai tanda bahwa tubuh merasa lelah.
Selain untuk mengistirahatkan otot, tidur juga memberi kesempatan bagi sistem kekebalan tubuh untuk memproduksi hormon-hormon imunitas. Agar regulasi tersebut tidak terganggu, secara alami tubuh juga melepaskan hormon yang memicu rasa kantuk pada waktu-waktu tertentu.
Tanda-tanda bahwa tubuh merasa lelah mudah dikenali, antara lain seperti dikutip dari Prevention, Senin (17/5/2010), sebagai berikut.
1. Segala sesuatu menjadi tampak rumit
Menurut seorang peneliti dari University of California, Sean Drummond, PhD, kurang tidur bisa membuat hal-hal sepele menjadi tampak begitu rumit. Dampaknya, seseorang menjadi sulit untuk mengingat hal-hal detail, tidak bisa memilah dan mengingat informasi penting, serta sulit untuk menyesuaikan diri dengan perubahan jadwal yang mendadak.
2. Tetap merasa lapar meski makan seharian
Penelitian menunjukkan, kurang tidur dapat menurunkan kadar gula dalam darah. Kondisi ini menghambat produksi leptin, hormon yang mengontrol nafsu makan. Sebaliknya, produksi hormon ghrelin yang memicu rasa lapar akan meningkat. Celakanya, pada kondisi seperti ini tubuh akan merasa lebih membutuhkan gula daripada karbohidrat yang lebih kompleks.
3. Menjadi mudah terserang flu
Kurang istirahat membuat daya tahan tubuh melemah, sehingga mudah terinfeksi virus maupun bakteri. Menurut sebuah penelitian, tidur selama 8 jam/hari mampu menurunkan risiko terkena flu sebanyak 3 kali lipat dibandingkan hanya tidur selama 7 jam/hari. Menurut penelitian yang lain, tidur selama 4 jam/hari bahkan membuat vaksin flu tidak bekerja.
4. Menjadi lebih sentimental dan mudah menangis
Sebuah penelitian pernah dilakukan untuk mengamati hubungan antara kurang tidur dengan emosi yang tidak stabil, dengan cara memperlihatkan gambar seram pada partisipan yang tidak tidur semalaman. Lewat pemindaian otak, tampak adanya peningkatan aktivitas hingga 60 persen pada amygdala, bagian otak yang bertanggung jawab atas rasa takut dan gelisah. Bentuk emosi lain yang bisa muncul adalah rasa sedih, mudah tersinggung, dan kadang-kadang cepat marah.
5. Menjadi lebih kikuk dan ceroboh
Sejumlah bukti ilmiah menunjukkan, kurang tidur membuat respon motorik menjadi lebih lambat dan tidak akurat, refleks berkurang dan tidak bisa fokus pada satu aktivitas. Penyebab pastinya belum diketahui, namun para ahli meyakini bahwa itu merupakan dorongan kuat dari tubuh untuk tidur. Kikuk atau canggung bahkan sudah bisa disebut sebagai ‘microsleeps’ atau tidur dalam skala mikro.
detik.com"
OMG.. ternyata gejala2 yg gw alami ada disitu, ga semua sih, terutama no. 1, 2, dan 4. No wonder deh.. gw memang agak susah tidur belakangan ini. udah ngantuk tapi ga bisa tidur. aneh banget kan.. 
Well.. mudah2an obatnya cukup tidur dan gw bisa kembali normal. kembali ceria seperti biasa.. kembali bawel seperti biasa. tanpa harus dipakasin. Dan yang pasti lebih banyak mendekatkan diri sama Allah SWT. InsyaAllah bisa lebih tenang hidup ini.. Amin...

Senin, 22 Maret 2010

BT.. BT.. ah..

Maret 22, 2010 0 Comments
MasyaAllah... Allahu Akbar.. Astaghfirullah..

Banyak banget godaan belakangan ini. Mengeluarkan banyak air mata dan ingus *ups*. I just can't stand being in this kind of situation. Semua yg ga kerjain gada yg bener..
Berusaha sebaik2nya tapi hasilnya tetep aja ga maksimal. Ditambah lagi adanya kesalahpahaman yg bikin gw jungkir balik, berada di antara rasa bersalah dan ga ngerti apa permasalahannya. MasyaAllah.. beruntung punya keluarga yang support. Apalagi ibu, belakangan ini ibu sangat mengerti dan sabar menghadapi kekeraskepalaan anak cewenya ini. Thanks bu..

Mudah2an aja gw bisa mengelola stres dan emosi ini dengan baik. Gw takut kalo jadi bom waktu nantinya.. Mudah2an nggak.. Dan semua aman terkendali sampai tiba saatnya nanti. Amin......

Follow Us @rnisanuraini